Salurkan Santunan Untuk Ibnu Marwan, Ketua PPDI Kalimantan Selatan Apresiasi Kepedulian Anggota

Kalimantan Selatan – Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Provinsi Kalimantan Selatan menyalurkan santunan kepada salah satu anggotanya, Ibnu Marwan, SH, MH, yang saat ini tengah berjuang melawan penyakit stroke. Santunan tersebut diberikan pada Senin (27/01/2025) sebagai bentuk solidaritas dan dukungan dari para perangkat desa yang tergabung di PPDI.

Ibnu Marwan, mantan Sekretaris Desa Salat Makmur, Kecamatan Beruntung Baru, telah menderita stroke selama tiga bulan terakhir. Meski sudah purna tugas, Ibnu Marwan masih aktif berkontribusi sebagai bagian dari jajaran pengurus pusat PPDI, khususnya di bidang Advokasi dan Hukum.

Ketua PPDI Provinsi Kalimantan Selatan, Jam’ani, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh anggota PPDI yang telah memberikan perhatian dan bantuan kepada Ibnu Marwan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman PPDI yang telah menunjukkan solidaritas kepada saudara kita, Ibnu Marwan,” ujar Jam’ani.

Jam’ani juga mengapresiasi dedikasi Ibnu Marwan yang tetap berperan aktif di PPDI meskipun sudah tidak lagi menjabat sebagai perangkat desa. “Dulu beliau adalah sekretaris desa, dan meskipun sekarang sudah purna tugas, beliau tetap setia membersamai kami sebagai Biro Hukum PPDI sesuai dengan latar belakangnya,” tambahnya.

Santunan ini menjadi bukti nyata kepedulian dan kekompakan anggota PPDI dalam mendukung sesama, khususnya bagi anggota yang tengah menghadapi cobaan.

About admin4

Check Also

PPDI Bengkulu Tengah Usulkan Kenaikan Siltap Perangkat Desa Di 2025

Bengkulu Tengah – PPDI Bengkulu Tengah mengusulkan kenaikan penghasilan tetap (siltap) dalam Pada kegiatan Musyawarah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *